Kamis, 03 Desember 2009

Lowongan Fasilitator PNPM-MP Kalimantan Barat

Dibutuhkan Fasilitator Kecamatan Pemberdayaan dan Teknik untuk Pelaksanaan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan (PNPM-MP) yang akan ditempatkan di kecamatan dalam wilayah Provinsi Kalimantan Barat pada khususnya dan seluruh wilayah Republik Indonesia pada umumnya, dengan kualifikasi sebagai berikut :

A. Kualifikasi khusus FK Pemberdayaan

1. Lulusan S-1 semua bidang ilmu fresh graduated (baru lulus), memiliki IPK minimal

2,25;

2. Khusus untuk lulusan D-3, pengalaman kerja yang relevan dengan program/proyek Pemberdayaan Masyarakat minimal 3 tahun;


B. Kualifikasi khusus FK Teknik

1. Lulusan S-1 dibidang Teknik Sipil fresh graduated (baru lulus), memiliki IPK minimal 2,25;

2. Khusus untuk lulusan D-3 Teknik Sipil, pengalaman kerja yang relevan dengan program/proyek pembangunan infrastruktur perdesaan minimal 3 tahun;

C. Kualifikasi Umum

1. Diutamakan memiliki pengalaman berorganisasi dan pernah aktif di kegiatan pemberdayaan masyarakat, pekerjaan sosial, maupun kegiatan pendampingan lainnya;

2. Mengenal budaya dan adat istiadat lokasi tugas, diutamakan dapat berbahasa daerah;

3. Sanggup bertempat tinggal dilokasi penugasan;

4. Mempunyai integritas tinggi terhadap tugas dan tanggungjawab, berkomitmen, disiplin, berpihak kepada masyarakat miskin, serta tidak terikat kontrak atau bekerja pada instansi terkait lainnya dan tidak terlibat sebagai pengurus partai politik.


Lamaran lengkap berisi Daftar Riwayat Hidup (CV), Pas Photo 4x6 (2 lbr), FC Ijasah & FC Transkrip Nilai yang telah dilegalisir, FC KTP, dan Lampiran berkas pendukung CV. Lamaran diterima paling lambat tanggal 12 Desember 2009 dan ditujukan kepada :

Satker PNPM Mandiri Perdesaan Propinsi Kalimantan Barat

Pada

Bidang Pemberdayaan Masyarakat

Badan Pemberdayaan Perempuan, Anak, Masyarakat dan KB Propinsi Kalbar

Jln. Sultan Syarif Abdurrahman No. 101, Pontianak

Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi :

Telp. (0561) 736086 atau (0561) 711937

Selasa, 01 Desember 2009

Apakah Anda Termasuk Fasilitator Jenius?

Menjadi Fasilitator Jenius! Siapa yang tidak ingin. Apalagi di dalam Program Pemberdayaan Masyarakat memang dibutuhkan ketrampilan sebagai Fasilitator yang mumpuni untuk dapat menjabarkan dengan tepat apa yang diinginkan oleh program kepada masyarakat selaku penerima manfaat.



Apakah anda termasuk Fasilitator Jenius? Simak tulisan berikut :

Disadur bebas dari hasil presentasi pada Rakor Provinsi PNPM-MP Kalbar oleh Fastekab Pontianak : Rahmat Hidayat.

Fasilitator berasal dari kata Fasilitasi. Pengertian (secara harfiah) merujuk pada ‘upaya memberikan kemudahan’ kepada siapa saja agar mampu mengerahkan potensi dan sumber daya untuk memecahkan masalah yang dihadapinya.

Dalam konteks pembangunan masyarakat (civil society) kegiatan fasilitasi dilakukan oleh tenaga khusus yang bertugas :

  • Membina kelompok masyarakat sehingga menjadi suatu kebersamaan tujuan dan kegiatan yang berorientasi pada upaya perbaikan kehidupan
  • Sebagai pemandu atau fasilitator, penghubung dan penggerak (dinamisator) dalam pembentukan kelompok masyarakat dan pembimbing pengembangan kegiatan kelompok.

Di Indonesia, kegiatan pendampingan dilakukan melalui :

  • Pendamping lokal
  • Pendamping teknis
  • Pendamping khusus

Simak. Tinjauan secara Fungsi :

Ada 4 fungsi utama fasilitator dalam kegiatan pemberdayaan masyarakat :

  • sebagai nara sumber
  • sebagai pelatih
  • sebagai mediator
  • sebagai penggerak

Secara khusus fungsi fasilitasi sbb :

  1. Menggali potensi dan kebutuhan
  2. Memecahkan masalah
  3. Memposisikan peran dan tindakan
  4. Mengajak masyarakat untuk berfikir
  5. Memberikan kepercayaan
  6. Kemandirian dan Pengambilan keputusan (UU No 22 tahun 1999 tentang Otonomi Daerah)
  7. Membangun Jaringan Kerja

Kemudian ada 10 hal yang perlu diperhatikan fasilitator agar pendampingan berjalan secara efektif yaitu :

  1. Menghayati kebutuhan masyarakat
  2. Menyadari kekuatan diri
  3. Bekerja dengan penuh tanggung jawab
  4. Menikmati tugas
  5. Kebanggaan atas kinerja
  6. Menyesuaikan diri
  7. Menetapkan prioritas
  8. Berkolaborasi
  9. Possitive believing
  10. Belajar
Nah. Tentu tidak mudah untuk menerapkannya, namun bukan berarti tidak mungkin. Apakah anda termasuk kriteria Fasilitator Jenius?. Coba terapkan hal tersebut di atas. Good Luck...